Borobudur

Borobudur, 2004

Jika anda pertama kali datang berkunjung ke Jogjakarta, rasanya kurang lengkap jika tidak berkunjung ke candi Borobudur, candi terbesar di negara kita. Borobudur, adalah candi Budha Mahayana abad ke-9 di Kabupaten Magelang, tidak jauh dari kota Muntilan, di Jawa Tengah, Indonesia. Ini adalah candi Budha terbesar di dunia. Candi ini terdiri dari sembilan platform dengan bentuk enam persegi dan tiga lingkaran, diatapi oleh kubah pusat. Candi ini dihiasi dengan 2.672 panel relief dan 504 patung Buddha. Kubah pusat dikelilingi oleh 72 patung Buddha, masing-masing duduk di dalam stupa berlubang. Ada kepercayaan, pengunjung yang berhasil menyentuh patung Budha dalam stupa tertutup akan bernasib baik (selain tentunya bertangan panjang).

Dibangun pada abad ke-9 pada masa pemerintahan Dinasti Sailendra, desain candi mengikuti arsitektur Buddha Jawa, yang memadukan pemujaan leluhur adat Indonesia dan konsep Buddha untuk mencapai Nirvana (surga). Candi ini menunjukkan pengaruh seni Gupta yang mencerminkan pengaruh India pada wilayah tersebut, namun terdapat cukup adegan dan elemen asli yang digabungkan untuk membuat Borobudur unik menjadi candi khas Indonesia. Sejak ditemukan kembali pada tahun 1814 oleh Sir Thomas Stamford Raffles, yang saat itu penguasa Inggris di Jawa, Borobudur berada dalam kondisi ‘tertumpuk’ pasir dan abu letusan gunung Merapi. Borobudur sejak itu telah dilestarikan melalui beberapa restorasi. Proyek restorasi terbesar dilakukan antara tahun 1975 dan 1982 oleh pemerintah Indonesia dan UNESCO, Borobudur termasuk daftar monumen sebagai Situs Warisan Dunia UNESCO. Borobudur adalah candi Budha terbesar di dunia, dan setara dengan candi Bagan di Myanmar dan Angkor Wat di Kamboja sebagai salah satu situs arkeologi besar di Asia Tenggara. Meski telah berkunjung lebih dari sekali, Borobudur selalu membuat saya takjub, bagaimana leluhur kita dengan alat-alat yang sangat sederhana sanggup membangun candi yang sangat monumental … enjoy !


Pertama kali berkunjung ke Borobudur bareng SMAN 1 Subang, Desember 1987

Pemandangan dari puncak Borobudur, 2004 .. sudah jelas dilarang memanjat, masih juga coba-coba, dasar turis bandel !

Salah satu platform Borobudur, relief di dindingnya menakjubkan !

Pengunjung menikmati matahari sore sambil bersantai, 2015

Relief Borobudur, 2015

Patung Budha yang ngumpet, bukan dalam stupa, 2015

Comments